SEJARAH

SEJARAH METRO TECHNO SOLUTION :


Lembaga pendidikan LKP Metro Techno Solution adalah lembaga pendidikan yang didirikan oleh Bapak ADI SAPUTRA S.KOM, M.T.I, pada tanggal 28 Juli 2010 yang disahkan di Kota Metro. inisiatif pendirian lembaga pendidikan ini didasarkan pada pemikiran bahwa pendidikan di kota Metro khususnya dibidang pendidikan komputer yang berbasis komputer yang berbasis open source masih sangat mini sekali dan bebas/free yang siapa saja bisa mengembangkan dan menggunakan tanpa harus membayar software (perangkat lunak) sebagai alat pendukung dalam pengoperasian komputer.
 

Merasa perlu untuk membentuk suatu wadah yang dapat membangun kemandirian, keahlian & kecerdasan aktifitas pendidikan serta terutama kemajuan dalam bidang pendidikan komputer berbasis open source  setelah hal tersebut diatas, dilihat dari sudut pandang Kota Metro yang bertujuan mewujudkan Kota Metro sebagai kota pendidikan maka lembaga pendidikan METRO TECHNO SOLUTION juga membangun sebuah komunitas untuk semua kalangan baik itu untuk umum, mahasiswa, pelajar. agar semua penggiat IT dapat saling membantu ilmu. 


Komunikasi ini diberi nama LINUX METRO SOLUTIONS bertujan agar semua penggiat IT dapat mengenal, memahami, & mengembangkan ilmu komputer berbasis open source karena di komunity ini semua belajar bersama & melatih diri untuk bekerja sama serta mengembangkan bakat sesuai dengan bidang masing-masing untuk memajukan kota Metro.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar